Ternyata menghindari sakit jantung mudah saja, cukup dengan senyum. Hal tersebut disimpulkan dari hasil penelitian terbaru yang dipublikasikan pada jurnal Psychological Science.
Penelitinya, Saran Pressman yang bekerja di University of Kansas, seperti dikutip dari huffingtonpost, mengatakan bahwa saat tersenyum,
otot mata dan mulut terlibat untuk menurunkan denyut jantung. Ini
bermanfaat sekali dilakukan saat seseorang sedang stress atau mengalami
tekanan.
“Jika Anda sedang terjebak pada lalu lintas macet, lalu mengalami stress, cobalah untuk memegang wajah dan senyum sejenak”, ujar Saran Pressman.
Dengan melakukan hal tersebut, maka detak jantung akan menurun, dan Anda akan terhindar dari resiko sakit jantung yang dipicu oleh stress.
Terlibat pada penelitian tersebut 169 mahasiswa yang dilatih untuk
dapat tersenyum dengan menggigit sumpit di mulut mereka. Sambil tetap
menggigit sumpit dan tersenyum, para relawan itu harus melakukan
kegiatan yang memicu stress.
Hasilnya, mereka yang tersenyum hingga otot mata dan mulutnya
tertarik, memiliki detak jantung yang lebih stabil. Sedangkan mereka
yang hanya tersenyum kecil, atau melebarkan mulut saja, efeknya tidak
begitu terlihat pada jantung.
Jadi jangan lupa untuk tetap tersenyum lebar dalam keadaan yang buruk sekalipun. Agar Anda terhindar dari sakit jantung.